Pada malam Selasa jam 02:00 pagi tanggal 30 juni 1988, Christopher Davis pulang kerja dengan mengendarai mobil. Ditengah jalan ban mobilnya kempes, lalu ia keluar untuk menggantinya. Selesai mengganti ban mobil, ia membalikan badan untuk masuk ke mobil. Saat itu ia melihat mahluk besar berlari kearahnya dari belakang mobil. Ia diserang oleh mahluk aneh setinggi 7 kaki. Mahluk itu menempel diatas mobil Davis. Karena panik, Davis melakukan manuver tajam untuk menjatuhkan mahluk itu.
Mahluk Cryptid Berwujud Seperti Kadal
David tidak serta merta melaporkan kejadian ini pada kepolisian setempat. Ketika dia mendengar ada pasangan lain telah melaporkan makhluk yang sama menarik dan merusak bagian mobil mereka.David lalu melaporkan kisahnya.
Mahluk yang menyerang Davis cukup tinggi, 2.13 meter bukan ukuran rata rata tinggi manusia, tapi memiliki dua kaki seperti manusia. Kisah Davis ini adalah awal cerita klasik penampakan mahluk Cryptid di Amerika.
Ciri ciri lainnya
Setelah penampakan itu, beberapa cerita lain beredar yang menjelaskan ciri ciri lainnya adalah berwarna hijau, lengan yang panjang dan memiliki tiga cakar, bermata merah menyala serta badan bersisik menjijikkan.
Kesemua penampakan berada di wilayah bernama Scape Ore Swamp dekat Bishopville.
Scape Ore Swamp
Sebuah rawa yang berada di Lee County, South Carolina. Kejadian malam itu menyebabkan mobilnya tergores, kaca spionnya rusak. Bishopville hanya seluas 3,4 km dan berjarak 45 kilometer di Timur Laut Columbia. Berikut kutipannya.
" Saya menoleh kebelakang dan melihat sesuatu yang berlari cepat melintasi lapangan menuju ke arah saya. Jarak pandang saat itu 25 meter dan saya bisa lihat matanya merah menyala. Saya berlari masuk ke dalam mobil dan mengunci pintu. Mahluk itu berusaha membuka pintu. Saya bisa lihat jelas mahluk itu dari leher kebawah, ada tiga jari besar berkuku hitam panjang, kulitnya kasar dan berwarna hijau. Mahluk itu sangat kuat dan sedang marah. Saya menghidupkan mobil dan melaju, dari spion ku lihat ia berlari dan melompat ke atap mobil. Suara dengusan dan cakarnya tepat di kaca depan, saya merunduk, melaju dan melakukan manuver tajam berbelok supaya mahluk ini jatuh"Penampakan Lizard Man.
Oktober 2005, Petugas Kepolisian Newberry, South Carolina mendapat telepon dari wanita yang melaporkan telah melihat dua mahluk aneh berpostur tinggi besar diluar rumahnya. Petugas Polisi saat itu, Michael Kennedy menanggapinya dengan lelucon sambil berkata " Mahluk itu hanya memeriksa keberadaan manusia dari waktu ke waktu".
16 Februari 2008, Lizard Man kembali meneror di Bishopville. Sebuah mobil yang sedang di parkir menjadi bukti keganasan mahluk misterius ini. Mobil itu penuh goresan goresan tajam dan ceceran darah!. Tidak hanya itu, Bob dan Dixie Rawson melaporkan kehilangan beberapa ekor kucing. Contoh darah di lokasi kejadian dikirim ke Veterinary Lab di California untuk di identifikasi.
22 Mei 2008 hasil hasil tes DNA yang dilakukan menunjukkan hasil yang mengecewakan, goresan calar pada mobil itu hanya ulah kebrutalan seekor anjing atau serigala liar.
Ketika saya mencari materi untuk draft tulisan ini, Ken Gerhard secara kebetulan memposting Lizard Man di akun facebooknya. Saya menanyakan kebenaran kisah ini dan berikut screenshotnya.
Chris Davis tewas tertembak di rumahnya berkaitan dengan kartel obat obatan. Figur utama penampakan Lizard Man sudah tiada. Mobil Toyota Celica 1976 berwarna cokelat miliknya sempat tenar dan menghasilkan banyak uang, Davis juga menjual kaos seharga US$10 yang di tandatangani olehnya.
Nah, apakah mahluk ini benar benar ada diluar sana, atau hanya seekor hewan buas yang belum diketahui jenisnya? belum terjawab sama sekali.
0 comments:
Post a Comment